Akulaku merupakan salah satu aplikasi pinjaman online dengan berbagai layanan pinjaman yang memudahkan masyarakat. Proses verifikasi dan pencairan pinjaman tunai yang cepat membuat aplikasi ini banyak disukai.
Apabila kamu ingin mengajukan pinjaman di Akulaku, tentu saja harus lebih dulu mengetahui berapa bunganya sehingga bisa memperhitungkan juga total pinjaman dan angsurannya.
Kali ini kami akan menjawab pertanyaan mengenai pinjaman di Akulaku bunganya berapa?
Jenis-Jenis Pinjaman di Akulaku Beserta Besar Bunganya
Sebelum kamu melakukan pinjaman tunai secara online di Akulaku, kami sarankan supaya kamu tahu dulu berapa besar bunganya. Karena setiap jenis pinjaman di Akulaku memiliki besar bunga yang berbeda.
Dilansir dari Aplikasi Akulaku, platform pinjaman online ini memiliki dua jenis pinjaman yaitu KTA AsetKu dan Dana Cicil.
Keduanya memiliki tenor dan bunga variatif yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu. Berikut ini merupakan jenis pinjaman dan juga besar bunganya di Akulaku:
Baca juga: Pinjaman Tunai Kredivo Cair Berapa Lama
KTA AsetKu
Jika kamu sedang membutuhkan dana yang tidak terlalu besar dan dalam waktu yang cepat, mungkin layanan KTA AsetKu ini sangat cocok untukmu.
KTA AsetKu merupakan salah satu fasilitas pinjaman dari Akulaku tanpa gunan. Untuk mendapatkan pinjaman KTA AsetKu, maka sebagai peminjam kamu hanya perlu menggunakan KTP saja.
Untuk pinjaman KTA AsetKu ini menawarkan besar dana variatif mulai dari 500 ribu rupiah hingga 3 juta rupiah, dan dengan tenor yang bisa dipilih yaitu 15 hari, 22 hari, dan 30 hari.
Pinjaman di Akulaku bunganya berapa? Untuk pinjaman KTA AsetKu ini tenor 15 hari bunganya adalah 0,20%; tenor 22 hari 3%; dan untuk tenor 30 hari 4,34%. Kamu bisa memilih tenor yang sesuai dengan kebutuhanmu, tentunya pertimbangkan bunganya juga ya.
Dana Cicil
Perbedaan dari Dana Cicil dan KTA AsetKu terletak pada limit kredit yang diberikan. Jika KTA AsetKu tadi limitnya kecil, maka Dana Cicil ini menyediakan limit yang besar sehingga sangat cocok digunakan apabila kamu sedang membutuhkan dana yang lumayan besar.
Baca juga: Mengapa Pengajuan Limit Akulaku Gagal Terus
Limi kredit dari Dana Cicil ini mencapai 15 juta rupiah dengan tenor hingga 12 bulan. Pinjaman Dana Cicil dari Akulaku ini bisa digunakan semua pengguna yang ingin melakukan pinjaman dengan jangka yang lebih panjang.
Namun untuk mengajukan pinjaman di Dana Cicil ini, kamu harus memenuhi beberapa syarat seperti BPJS, rekening bank, hingga NPWP. Kemudian untuk besar bunga dari pinjaman Dana Cicil ini adalah 3,08% sedangkan ada juga biaya admin mulai dari 20 ribu rupiah per cicilannya.
Apakah pertanyaan mengenai pinjaman di Akulaku bunganya berapa sudah terjawab? Akulaku juga akan memberikan rincian berapa besar bunganya, biaya admin, dan total pinjaman sebelum kamu melakukan pinjaman.
Jadi kamu akan tahu berapa angsuran atau cicilan yang akan kamu bayarkan nantinya, ini tentu akan memudahkan kamu untuk memilih jenis pinjaman yang sesuai dengan kemampuanmu.
Kelebihan Pinjam Tunai di Akulaku
Jika kamu ingin mengajukan pinjaman di Akulaku, namun masih ragu. Maka berikut ini adalah beberapa keunggulan di Akulaku yang bisa kamu jadikan sebagai pertimbangan:
-
Limit yang besar
Seperti yang sudah kita bahas di poin sebelumnya, Akulaku menyediakan dua jenis pinjaman yaitu KTA AsetKu dan Dana Cicil dengan limit yang besar dan dapat kamu sesuaikan tenornya sesuai dengan kebutuhan.
Untuk limit dari Akulaku sendiri terbilang besar jika dibandingkan aplikasi pinjaman online lainnya, yaitu limit pinjaman tunai yang mencapai 15 juta.
Baca juga: Pinjam Uang di Akulaku Apakah Aman
-
Proses pencairan yang cepat
Kelebihan pinjaman di Akulaku adalah proses verifikasi dan proses pencairannya yang cepat. Untuk proses verifikasi biasanya memakan waktu 1 sampai 3 jam, dengan batas 1 x 24 jam dan untuk proses pencairan dananya memakan waktu menit saja. Ini cocok untuk kamu yang membutuhkan dana secara cepat.
-
Aman dan terpercaya
Kamu tidak perlu khawatir jika ingin melakukan pinjaman tunai di Akulaku. Akulaku merupakan salah satu platform yang aman dan terpercaya karena sudah terdaftar di OJK.
Itulah beberapa informasi yang dapat kami sampaikan mengenai pinjaman di Akulaku bunganya berapa? Semoga dapat menjawab pertanyaanmu ya!