5 Cara Mengecek Angsuran FIF Secara Praktis Lewat Hp

Avatar photo

Federal International Finance Group atau yang dikenal sebagai FIF Group memberikan berbagai macam layanan angsuran kepada nasabahnya.

Mulai dari pembiayaan motor, pembiayaan modal kerja, pembiayaan multiguna sesuai dengan kebutuhan nasabah, dan masih banyak lagi jenis angsuran lainnya.

Jika kamu berencana untuk mengajukan pinjaman ke FIF, maka kamu harus lebih dulu tahu bagaimana cara mengecek angsuran FIF.

Dihimpun dari berbagai sumber, ini dia cara mengecek angsuran dari FIF secara praktis dan cepat!

  1. Melalui Website Klik Indomaret

5 Cara Mengecek Angsuran FIF Secara Praktis Lewat Hp

Jika kamu ingin mengetahui angsuran FIF, maka langkah pertama yang bisa kamu coba adalah melalui website Klik Indomaret. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengetahui angsuran FIF melalui website Klik Indomaret:

Baca juga: Pinjaman Tunai Kredivo Cair Berapa Lama

  • Kunjungi klikindomaret.com
  • Lakukan registrasi akun dengan pilih menu Daftar yang berada di pojok kanan atas halaman wesbite
  • Melakukan registrasi dengan mengisi nomor HP dan mengikuti instruksi hingga selesai
  • Ketik Multi Finance pada kolom pencarian dan klik menu tersebut
  • Pilih opsi Cicilan FIF
  • Masukkanlah nomor kontrak tagihan DID Spektra atau ID Pelanggan pada kolom yang disediakan
  • Klik menu Bayar atau Enter
  • Setelah itu akan muncul rincian tagihan angsuran FIF yang memuat informasi berupa nama pemilik angsuran, nomor kontrak, angsuran, denda, tanggal jatuh tempo, collection fee, informasi angsuran ke berapa, tenor, biaya operasionalnya, dan terakhir adalah total tagihan.
  1. Melalui Aplikasi i.saku

Angsuran FIF bisa juga dicek melalui aplikasi i.saku yang ada di smartphone-mu. Apabila kamu belum memiliki aplikasi i.saku, maka bisa lebih dulu mengunduhnya di app store atau play store.

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk tahu angsuran FIF lewat aplikasi i.saku:

Baca juga: Pinjaman di Akulaku Bunganya Berapa Persen Per Bulan

  • Buka aplikasi i.saku
  • Lakukan registrasi menggunakan nomor HP yang aktif
  • Setelah itu scroll hingga ke bawah dan pilih menu Lihat Semua
  • Selanjutnya pilih menu Kredit Angsuran
  • Ketik FIF Astra Spektra di kolom pencarian yang tersedia
  • Selanjutnya pilih opsi FIF
  • Kemudian ketik nomor kontrak
  • Pilih menu Bayar
  • Setelah itu akan muncul rincian angsuran berupa nama pemilik angsuran, jumlah angsuran ke berapa, tenor angsuran, dan juga total tagihan.
  1. Melalui ATM Terdekat

Cara mengecek angsuran FIF yang ketiga adalah bisa juga dilakukan melalui ATM. Kamu bisa mengunjungi ATM terdekat untuk mengecek angsuran FIF-mu.

Bisa dilakukan melalui ATM beberapa bank yaitu ATM Bank Mandiri, BCA, BRI, dan BNI. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Masukkan kartu ATM dan masukkan PIN-mu
  • Pilih menu Beli atau Bayar
  • Selanjutnya pilih menu Angsuran
  • Masukkan kode perusahaan FIF
  • Masukkan nomor kontrak yang tertera di surat perjanjian cicilan
  • Ketik angka 1 dan akan muncul rincian cicilan atau tagihan
  • Jika ingin melanjutkan untuk pembayaran, maka masukkan nominal angsuran tersebut
  • Jika sudah sesuai, maka klik menu Bayar atau OK
  • Selesai dan jangan lupa simpan bukti struknya.
  1. Melalui Aplikasi FIFGROUP CUSTOMER

FIF Group juga memiliki aplikasinya sendiri yang memudahkan nasabah untuk mengakses berbagai layanan yang mereka miliki. Kamu juga bisa mengecek angsuran FIF dengan praktis melalui aplikasi ini.

Apabila kamu belum memiliki aplikasi FIFGROUP CUSTOMER, maka bisa lebih dulu mengunduhnya di app store atau play store.

Baca juga: Pinjam Uang di Akulaku Apakah Aman

Berikut merupakan langkah-langkah untuk angsuran di aplikasinya:

  • Buka aplikasi FIFGROUP CUSTOMER
  • Lakukan registrasi dengan cara klik Login dan masukkan nomor HP aktif atau email
  • Selanjutnya masukkan password dan klik menu Login
  • Angsuran atau cicilan akan langsung muncul di menu beranda. Akan ada detail sisa angsuran bulan ini dan total angsuran bulan ini. Di menu tersebut, kamu juga bisa melihat rincian cicilan atau angsuran-mu saat ini.
  1. Melalui Call Center FIF

Cara selanjutnya untuk mengetahui detail angsuran FIF adalah dengan menghubungi call center dari FIF secara langsung.

Kamu bisa langsung menghubungi FIF di nomor 500 343 dan menyampaikan bahwa ingin mengetahui angsuran FIF-mu.

Selain itu, kamu juga bisa menghubungi FIF melalui emailnya yaitu mengirim email ke hallofifi@fifgroup.astra.co.id untuk tahu berapa angsuran FIF-mu.

Baca juga: Berapa Lama Verifikasi Dana Cicil Akulaku

Itulah beberapa cara mengecek angsuran FIF secara praktis dan mudah. Semoga informasi yang kami sampaikan dapat membantumu!